Baru-baru ini pemerintahan di China dan Taiwan menerapkan kurikulum baru buat anak-anak SD yaitu tidur siang.
Mereka diwajibkan membawa perlengkapan tidur seperti bantal dan selimut,dan mereka diharuskan tidur kurang lebih 30 menit setelah istirahat siang diatas meja kelas masing-masing. hal ini maksudkan bahwa ternyata tidur siang ( istirahat siang ) mampu mengembalikan tenaga dan pikiran yang lelah menjadi segar kembali.
Tapi ternyataaa...hal ini telah dianjurkan lebih dari 14 abad yang lalu oleh Rasulullah SAW dan banyak diantara kaum muslim yang tidak mengetahuinya. ini dia ulasannya..
Sunnah Rasulullah Saw Untuk Tidur Siang Sangat Menyehatkan .
Tidur/istirahat siang (qailulah) juga termasuk kebiasaan yang menyehatkan asalkan tidak berlebihan, akan menyegarkan badan dan membantu kita untuk bangun shalat malam.
Qailulah tidak harus tidur, istirahat siang termasuk qailulah
Dalam Kamus Lisanul Arab dijelaskan makna qailulah secara bahasa,
“Qailulah adalah tidur pada pertengahan siang”
Karena diterjemahkan qailulah dengan “tidur siang” maka banyak yang menyangka qailulah mesti harus tidur. Yang benar, qailulah tidak mesti harus tidur, istirahat pada siang hari sudah termasuk qailulah.
Demikian juga diperintahkan oleh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, beliau bersabda,
“Qailulah-lah (istirahat sianglah) kalian, sesungguhnya setan-setan itu tidak pernah istirahat siang.”
Demikian juga perbuatan para sahabat.
“Pernah suatu ketika ada orang-orang Quraisy yang duduk di depan pintu Ibnu Mas’ud.
Ketika tengah hari, Ibnu Mas’ud mengatakan, “Bangkitlah kalian (untuk istirahat siang), Yang tertinggal hanyalah bagian untuk setan.” Kemudian tidaklah Umar melewati seorang pun kecuali menyuruhnya bangkit.”
Berikut manfaat tidur siang bagi kesehatan:
1.Meningkatkan daya ingat
2.Meningkatkan produktivitas
Tidur siang dapat melindungi otak dari pengolahan informasi yang terjadi secara berlebihan dan membantu mengkonsolidasikan informasi yang baru dipelajari.
3.Mengobati insomnia
sebuah penelitian tahun 2011 menegaskan tidur siang membuat penderita insomnia jadi lebih bugar karena total waktu istirahatnya jadi lebih panjang.
4.Menurunkan stres
Ingin memotong hormon stres kortisol sebanyak separuh? Penelitian menunjukkan bahwa hormon stres secara dramatis mengalami penurunan setelah tidur siang, terutama jika semalam tidurnya kurang begitu nyenyak.
5.Mencegah penyakit jantung
Tidur siang yang pendek selama 20-40 menit bisa mengurangi risiko penyakit kardiovaskular seperti jantung dan stroke. Kesimpulan ini berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh peneliti Yunani.
Yuk marii Boci...
https://www.facebook.com/photo.php?fbid=10152702302704798&set=a.51759394797.60007.709644797&type=1
Posting Komentar